Masjid Baitussalam Celan mendapat kunjungan Tim Safari Tarawih Kabupaten Bantul, Senin (17/3/2025). Tim dipimpin oleh Wakil Bupati Bantul Aris Suharyanta, S. Sos, MM didampingi oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan Ir. Fenty Yusdayati, MT dan jajaran kepala OPD.
Kunjungan disambut oleh takmir masjid, jajaran Forkompinkap dan Lurah Trimurti. Masyarakat antusias mengikuti kegiatan safari sehingga jamaahnya penuh.

Wakil Bupati dalam sambutannya menyampaikan tujuan Safari Tarawih Pemerintah Kabupaten Bantul adalah untuk mendekatkan pemerintah dengan warga,agar lebih saling mengenal dengan baik dan mengetahui yang dibutuhkan warga.
Dalam kesempatan ini disampaikan bantuan uang tunai untuk masjid dan 15 bingkisan untuk keluarga tidak mampu. (sri)